Blog berisi curhatan si lajang

Tampilkan postingan dengan label travel. Tampilkan semua postingan
Tampilkan postingan dengan label travel. Tampilkan semua postingan

Kamis, 30 Juli 2020

#NEWNORMAL RUMANAMI RESIDENCE




Beluuum, saya belum berani untuk menginap di hotel karena beberapa alasan. Antara lain faktor U alias uang (bukan umur ya) di mana masa-masa sulit begini harus hati-hati, jangan boros-boros. Saya tertarik ke sini karena tempatnya memang cakep yah untuk foto-foto. Plus, ada restoran dan bisa juga untuk sekadar ngopi di sini. Kebetulan banget, teman saya mengajak ke sini akhir pekan lalu dan jadilah kami ke sana bersama.

Tempatnya memang agak tersembunyi dan ternyata area untuk parkir tidak bisa di dekat hotel. Ketika kami sampai, ada seseorang yang sepertinya dari pihak manajemen hotel memberitahukan untuk parkir bisa di area toko mebel di depan, dekat jalan. Dari tempat parkir ke hotel tinggal jalan kaki tidak sampai 10 menit. 

Rabu, 22 Januari 2020

Tips Naik Pesawat Rute Jakarta-Jogja di Hari dan Jam Yang Tidak Begitu Ramai

Kenangan dari Malioboro - Yogyakarta 2014

Yogyakarta, selain berjulukan sebagai Kota Pendidikan, juga merupakan Kota Budaya. Kekuatan budaya yang masih begitu kental di Yogyakarta menjadi daya tarik tersendiri bagi para wisatawan, baik domestik maupun luar negeri. Perjalanan Jakarta-Yogyakarta memang tidak memerlukan banyak waktu untuk tiba di tempat tujuan, apalagi dengan menggunakan pesawat. Namun, ada waktu-waktu tertentu yang bebas keramaian untuk dapat direkomendasikan bagi Anda jika ingin terbang ke Yogyakarta dengan menggunakan layanan Pegipegi. Perjalanan aman, nyaman, praktis, dan ekonomis pun bisa Anda dapatkan.

Selasa, 07 Januari 2020

ARTOTEL WAHID HASYIM - STAYCATION


Beberapa waktu lalu ada promo gila-gilaan di Traveloka dan saya tergiur dong. Padahal bokek... tapi rasanya promo seperti ini sayang banget dilewatkan. Jadilah tanggal 25 September 2019 saya booked untuk menginap di Artotel untuk malam tahun baru. Sebelumnya saya sudah pernah menginap di Artotel pada malam Natal 25 Desember 2018. Tapi tahun 2019 saya putuskan untuk staycation di malam pergantian tahun. Sempat nyaris batal karena ya namanya aja malam tahun baru. Harga penginapan mahal dong pastinya. Dan saya tidak terlalu punya budget tapi kasihan juga melihat mama jarang kemana-mana. Jadi pas banget lagi kepingin pas ada promo. 

Setelah proses booking selesai, beberapa waktu kemudian cerita dong sama si emak kaaaan... Sambil  buka email mencari konfirmasi booking, biar langsung kasih tunjuk tempat menginapnya...

Senin, 07 Oktober 2019

DRAMA BUSWAY #lajanglife

Foto milik pribadi: halte busway Bunderan HI

Sebagai pengguna busway setia yang terkadang selingkuh dengan ojek online; entah sudah berapa banyak drama yang dilalui selama ini. Tsah, dramaaa... Drama dipanggil oma sama oma-oma beneran, drama gak dapat tempat duduk terus kena macet tiga jam, capek antri di halte busway desak-desakan sama penumpang lain. Dan akhir-akhir ini merasa sudah menjadi sama barbarnya dengan tipe penumpang yang dulu saya lepeh. Kalau gak barbar, gak bakal bisa masuk ke dalam busway dari tengah-tengah antrian. Ya ampun, cuma buat keangkut agar bisa segera pulang sudah bikin saya jadi lebih buas. Walau konon penumpang commuter line jauh lebih barbar daripada busway.

Okay, jadi saya mulai berpikir, bagaimana caranya ya supaya bisa istirahat dulu dari mengantri di halte busway...tapi pulang naik busway... Bingung? Sama, saya juga... Hingga akhirnya saya menemukan alternatif.

Minggu, 22 September 2019

Woman Night Out - SOLO TRAVELING PART 6

Mom's Artisan Bakery

Rencananya saya mau keluar bareng sama teman tapi karena sesuatu hal, dia tidak bisa dihubungi. Jadilah saya akhirnya bersolo karir dan pergi makan malam sendirian. 

So, here's the thing about going to another city alone, my tip for you to enjoy the moment is you makes no plan. Iya, karena saya memang niatnya buat refreshing, jadi saya gak terlalu bikin itinerary.
Kenapa?
Keterbatasan waktu
Saya hanya punya waktu kurang dari 24 jam untuk menikmati liburan singkat ini. Jadi dinikmati saja acara malas-malasannya tanpa merasa harus datang ke tempat yang ini dan itu.
Okay,

Sendirian
Plus minus jalan sendirian tentu saja ada. Plus, saya tidak terikat sama jadwal dan rencana, harus ke sana dan ke sini. Kecuali rencana itu yang melibatkan orang lain, seperti teman yang ketemuan di Saka Bistro. Kalaupun misalnya mendadak dia batal ya apa boleh buat, karena tiket kereta sama penginapan sudah dibeli ya, males banget mengurus refund. Jalan sendirian juga bikin lebih santai, karena bisa saja di detik-detik terakhir berubah pikiran dari yang mau ke sana eh akhirnya gak jadi.
Gak enaknya, seperti yang pernah saya sebutkan di postingan sebelumnya adalah, kalau mau makan tuh gak ada temannya buat sharing. Jadi bisa mencoba setidaknya lebih dari satu macam makanan dan minuman.



Jumat, 20 September 2019

Sama Dengan Coffee - SOLO TRAVELING PART 5

Sama Dengan Coffee Cihampelas Walk Bandung

Duh kerajinan amat mak, semuanya dipisahkan sendiri postingannya. Jujur saja, saya memang bukan tipe yang suka baca postingan blog terlalu panjang. Jadi ya tidak heran, postingan di blog saya juga tidak terlalu panjang lebar. Antara lain sih karena sulit merangkai kata-kata, tsahh...

Sabtu, 31 Agustus 2019

Hummingbird Eatery & Guesthouse - SOLO TRAVELING Part 2

Hummingbird Eatery


Setelah urusan beli tiket kereta (yang ada di postingan sebelumnya) beres, maka selanjutnya saya mulai mikir, mau menginap di mana. Ketika saya minta rekomendasi tempat menginap dari teman, dia bertanya, saya mau jalan-jalan di mana? Mau ke FO? Atau sekedar mau me-time nongkrong? Berapa lama saya di Bandung? Begitu tahu pagi-pagi saya sudah pulang, berarti saya butuh tempat menginap yang tinggal ngesot kemana-mana. 

Dan karena kami berdua sama-sama foodie jadi yang dimaksud dengan tinggal ngesot adalah tempat nongkrong alias kedai kopi. Teteup yah... 

Jumat, 30 Agustus 2019

Bandung Trip - SOLO TRAVELING Part 1

Gerbong Kereta ARGO PARAHYANGAN


Beberapa waktu ketika terpilih jadi one of top contributors di Traveloka Eats, kami mendapat hadiah voucher Traveloka yang bisa digunakan untuk membeli produk apa saja di Traveloka. Jadi tidak terbatas untuk membeli voucher makan, tapi juga untuk beli voucher tiket transportasi atau penginapan.

Setelah beberapa bulan voucher tersebut menganggur, akhirnya saya tergoda untuk menggunakannya menginap di Bandung. Iya, saya sedang mumet karena sudah lama tidak pergi liburan karena berbagai macam alasan. Jadi saya pikir, bolehlah menginap di Bandung untuk semalam. Sekalian ketemuan dengan seorang teman lama yang frekuensi ketemunya semakin lama semakin berkurang nih. Ohya kenapa sih judulnya Bandung Trip, Solo Traveling? Sebenarnya saya ke Bandung apa ke Solo? SOLO TRIP maksudnya adalah ini perjalanan saya seorang diri. Yes, kalau travel blogger femes itu sudah kemana-mana sendirian, saya baru mau mencoba ke kota terdekat. But every small step is a start, yes? Yes ajalah. 

Selasa, 09 April 2019

4 Alasan Menggunakan Paket Wisata Untuk Liburan Ke Luar Negeri

Foto koleksi pribadi Ria Tumimomor
Banyak orang yang pastinya memiliki keinginan untuk menghabiskan waktu liburan mereka ke luar negeri. Apalagi bagi yang sudah cukup puas melancong ke berbagai destinasi wisata yang ada di dalam negeri. Hal ini sebenarnya bukan tanpa alasan, melainkan dengan wisata luar negeri nantinya tak hanya tempat wisata baru yang bisa dikunjungi, melainkan budaya baru dan jadi pengalaman baru berinteraksi dengan masyarakat yang berbeda bahasanya. Hanya saja persiapan yang dibutuhkan juga jauh lebih banyak. Lebih dianjurkan juga menggunakan paket wisata dibandingkan dengan perjalanan sendiri.

Ada banyak sekali pilihan negara-negara tujuan wisata luar negeri yang paling difavoritkan oleh masyarakat Indonesia, seperti diantaranya adalah Mekkah, negara tetangga layaknya Malaysia, Singapura, Thailand atau juga liburan ke Eropa. Keberadaan jasa yang menawarkan paket wisata ke luar negeri ini sangatlah penting dan dengan menggunakan layanan mereka memberikan lebih banyak keuntungan bagi Anda, diantaranya adalah:

Selasa, 26 Maret 2019

Finally @mrtjkt

MRT Jakarta - Lebak Bulus

Akhirnya Jakarta punya MRT. Norak lo! Yaeyalah saya norak. Sebagai generasi kaki kiri dulu baru turun dari bus tentu saja merasa sebenarnya alat transportasi yang satu ini SEHARUSNYA SUDAH ADA SEDARI DULU! Mungkin kalau sudah ada sedari dulu, saya gak bakal norak kalau lagi jalan-jalan ke luar negeri. Mungkin kalau sudah ada sedari dulu, saya gak perlu jatuh dari bus karena turun dengan kaki kanan terlebih dahulu. Tapi ya sudah lah yaaa...



Di stasiun MRT Lebak Bulus

Anyway, saya langsung semangat daftar begitu tahu kalau MRT mengadakan acara uji coba gratis untuk umum. Saking semangatnya saya malah memilih untuk ikut menjelang hari terakhir percobaan yaitu pada tanggal 23 Maret 2019. Dan hanya one way ticket dari Bunderan HI hingga ke Lebak Bulus.

Minggu, 23 Desember 2018

Pay Later TRAVELOKA, Kunci Liburan Jadi Lebih Fun!

Pay Later Traveloka

Diakui atau nggak, salah satu hal yang bikin seseorang batal liburan adalah masalah budget. Sudah menabung, tapi selalu terpakai buat keperluan mendadak. Ada promo diskon tapi saldo lagi kosong. Atau sudah memesan semua keperluan, tetapi ternyata budget-nya kurang sedikit. Akhirnya batal liburan dan kebutuhan refreshing pun kembali terabaikan.

Masalah-masalah ini sekarang sudah bukan halangan lagi buat berangkat liburan ke tempat idaman. Dengan PayLater dari Traveloka, semua urusan dengan budget bisa diselesaikan dengan mudah dan liburan kamu pun bakal terasa lebih fun! Sudah banyak yang menggunakan fitur baru ini dan memberikan review PayLater yang beraneka ragam.

Biasanya kebanyakan orang mengalami “dompet tipis” setiap kali selesai traveling. Hampir semua uang kamu habis dalam 1 kali perjalanan. Dengan PayLater ini, kamu bisa lebih mudah dalam mengelola keuangan kamu. Karena kamu bisa mencicil biaya perjalanan kamu, misalnya untuk tiket pesawat sampai hotel. Ada pilihan tenor hingga 12 bulan yang mempermudah kamu nantinya dalam membayar cicilan.

Banyak hal menarik yang diberikan oleh fitur yang diluncurkan pada pertengahan 2018 ini. Mulai dari pengajuan, hingga metode pembayaran yang gampang banget.

Kamis, 27 September 2018

LRT Velodrome - Kelapa Gading

#LRTJKita
Pada suatu siang yang bukan main panasnya, saya yang kebetulan dapat kupon buy 1 get 1 dari salah satu aplikasi tempat makan tengah menuju ke area Rawamangun. Tidak jauh dari lokasi pembangunan LRT dekat Velodrome. Eh, pas sampai di coffee shop yang dituju, ternyata mereka tutup. Errrrh, sebel banget, sudah bela-belain ke sana dengan ojek di tengah panasnya sinar matahari jam 12 dan tidak mendapatkan yang diinginkan.

Selasa, 17 Juli 2018

Dream Vacation To Banjarmasin

Sumber: WisataBanjarmasin
Sudah lama saya menyimpan keinginan untuk mengunjungi Banjarmasin. Jadi, yang selalu saya stalking sekarang bukan gosip artis melainkan tiket promo ke sana. Kalian mungkin bertanya-tanya, dari sekian banyak destinasi lain yang bisa dikunjungi ke Kalimantan, mengapa harus kota ini? Ada banyak tempat pariwisata yang terkenal antara lain di Kalimantan Timur yang terkenal dengan keindahan pantai dan teluk-teluknya. Atau ke salah satu kota pecinan terkenal yang ada di Kalimantan barat. Why this city, Banjarmasin?


Senin, 02 April 2018

Dreamtel Hotel Jakarta - A Review


Ketika seorang teman lama memberitahu saya kalau dia akan ada di Jakarta saat liburan Paskah, otak saya langsung muter. Maunya sih pergi menginap ya, biar kami bisa puas mengobrol. Untungnya teman saya sudah kenal juga dengan mama jadi tentunya nyamanlah jika kami bisa menginap bertiga. Yang jadi masalah hanya satu, jarang banget ada hotel yang punya kamar untuk tiga orang sekaligus. Kalau ada, harganya yang gak cocok dengan kantong kami. Padahal saya sebenarnya ingin menginap lagi di Hotel Mercure Cikini tapi ketika iseng bertanya, adanya kamar suite. Wadaw, budget kami tidak cukup untuk kenyamanan tersebut. Kalau memaksa menginap di kamar biasa, kasihan yang mesti tidur di extra bed karena pasti tidak nyaman.

Jumat, 29 Desember 2017

Hotel Pilihan Saat Berwisata Ke Labuan Bajo

Siapa sih yang gak pernah dengar Pulau Komodo? Salah satu ikon wisata Indonesia ini digadang-gadang sebagai Bali-nya Nusa Tenggara Timur. Bukan tanpa alasan pastinya, pulau yang menjadi habitat alami bagi hewan Komodo ini menyimpan banyak keindahan alam. Hal tersebut sudah bisa terasa saat kalian menginjak kaki di pintu gerbang menuju Pulau Komodo, yakni Labuan Bajo.

Terletak di ujung barat Flores, Labuan Bajo terkenal akan pantai dengan pemandangan sunsetnya yang menawan. Tak ayal banyak penginapan maupun hotel yang tersebar di Labuan Bajo. Nah, bagi kalian yang ingin berlibur ke Labuan Bajo, daripada pusing tujuh keliling memilih hotel, berikut sudah kita siapkan beberapa rekomendasi hotel di Labuan Bajo yang dekat dengan pantai.


The Jayakarta Suites Komodo Flores
sumber:flores.jayakartahotelsresorts.com
Dengan ciri khas pohon kelapa yang tersebar di area hotel, The Jayakarta Suites Komodo Flores merupakan hotel dekat pantai yang menawarkan pemandangan sangat indah. Tidak hanya pemandangan laut, perbukitan hijau juga siap menyapa mata kalian saat menginap di hotel yang satu ini.
Fasilitas yang tersedia di The Jayakarta Suites Komodo Flores seperti, TV, meja, perlengkapan mandi, dan lain-lain. Lokasi hotel ini berada di jalan Pantai Pede KM 5 Labuan Bajo.

Kamis, 28 Desember 2017

MERCURE HOTEL CIKINI - A REVIEW

Christmas at Mercure Hotel Cikini

Sudah lama saya ingin membawa mama dan almarhum papa untuk sesekali menginap di hotel. Tapi berkali-kali maju mundur karena harganya lumayan nabok buat saya. Hingga akhirnya pertengahan Desember kemarin saya iseng browsing harga penginapan di malam Natal di Traveloka. Iya, ceritanya saya terinspirasi banyak blogger untuk staycation. Tadinya maunya agak jauh dari rumah tapi dengan pertimbangan tidak terlalu jauh jarak tempuhnya dari gereja, akhirnya pilihan saya persempit. Minta saran juga dari travel blogger jeung Eka dan dari beberapa rekomendasinya, saya pilih Mercure Hotel yang berlokasi di Cikini.

Minggu, 29 Oktober 2017

Kuliner Nusantara, Daya Tarik Wisata Daerah di Indonesia

Sayur Singkong

Indonesia merupakan negara dengan berbagai macam perbedaan kebudayaan dan cara hidup masyarakat didalamnya. Tidak hanya dalam hal budaya saja, namun Indonesia juga dikenal oleh penduduk dunia sebagai negara dengan ratusan ribu resep masakan yang enak dan beragam, dimana masing-masing olahan makanan tersebut bahkan menjadi ciri khas tersendiri dari daerah asal kuliner tersebut berasal. Oleh karenanya sangatlah wajar jika kini banyak wisatawan asing ataupun wisatawan domestik dari daerah lain berburu berbagai jenis kuliner nusantara yang memang menjadi ciri khas di berbagai daerah di Indonesia. Bagi Anda yang memang menggemari kunjungan wisata untuk tujuan kuliner, berikut ini beberapa jenis kuliner yang biasa dikenal sebagai kuliner sebuah daerah.

Kamis, 14 September 2017

Ini Dia Beragam Jenis Masakan Indonesia Khas Papua yang Harus Anda Coba!

Salah satu makanan khas Papua 

Saat mendengar kata Papua, hal apa yang muncul di benak Anda? mungkin Anda akan langsung memikirkan hal seperti koteka, daerah pedalaman dan yang lainnya. banyak orang yang beranggapan Papua merupakan sebuah pedalaman yang berada di ujung Timur Indonesia yang letaknya begitu jauh, sebagian orang juga mengenal Papua merupakan surga kecil dunia karena di dalamnya terdapat alam yang sangat indah. Sayangnya, tidak banyak orang yang mengetahui jika Papua memiliki masakan Indonesia khas yang sangat unik seperti daerah yang lain. Ketika Anda singgah di Papua, jangan lupa untuk mencoba berbagai sajian khas ini.

Jumat, 18 Agustus 2017

Independence Day 72th of Indonesia

Arus Lalu Lintas Jalan Merdeka

Indonesia celebrated 72th birthday on 17th of August 2017. Since it was national holiday, I decided to meet up with my long time friend. We haven't see each other since last June so yeah we both look forward for this holiday.

Rabu, 26 Juli 2017

#jalanjalanBaBel part 17 Bangka Hari Terakhir

Lintas Sejarah Penambangan Timah di Museum Bangka 

Hari ini adalah terakhir kalinya kami berada di Bangka dan karena jam keberangkatan masih nanti sore, kami pun menjelajah beberapa tempat. 

Yang pertama kami kunjungi adalah Museum Timah di Pangkal Pinang Bangka. Sebelum dijadikan museum, bangunan ini dijadikan tempat tinggal para karyawan Bangka Tin Winning (BTW). Pernah pula digunakan sebagai tempat diadakannya Perjanjian Roem-Royen, perjanjian antara Indonesia dan Belanda tanggal 7 Mei 1949. Delegasi Indonesia diwakili oleh Mr. Moh. Roem dan dari Belanda  diwakili oleh H.J. Van Royen. Karenanya nama perjanjian tersebut dinamakan berdasarkan nama mereka dan hasil dari perjanjian masih tersimpan dengan rapi di museum ini sebagai bukti sejarah Indonesia.

Ria's Been Here

Ria Tumimomor’s Travel Map

Ria Tumimomor has been to: France, Germany, Indonesia, Italy, Netherlands, Singapore, South Korea, Switzerland.
Get your own travel map from Matador Network.