Blog berisi curhatan si lajang

Senin, 04 Mei 2020

#Dirumahaja Bikin COOKIES

Cookies bikinan Ria dengan resep contekan dari YOUTUBE

Di rumah aja sudah membuktikan bahwa berbahaya bagi kesehatan. Karena berat badan saya naik dua kilo sejak harus bekerja dari rumah. Bekerja di rumah jelas beda dengan harus datang ke kantor. Jadi saya bisa deh mencuri waktu untuk membuat cookies. Yang jadi masalah, saya tidak punya mixer. Oven sih ada, tapi harus dibersihkan dulu karena milik mama yang lama tidak pernah digunakan lagi sejak beliau sakit. MALES...


Minggu, 19 April 2020

#dirumahaja Chocolate with Brown Sugar




Tidak terasa sudah hampir sebulan saya menghabiskan waktu di rumah dikarenakan karena pandemik korona ini. Saya tidak akan menyangkal kalau sebenarnya khawatir pake banget mengenai masa depan. Saya tidak tahu apakah masih bisa bekerja di perusahaan yang sama. Bagaimana kalau saya terkena PHK? Lalu kalau sudah di PHK apakah saya bisa bertahan hidup? Bagaimana menghidupi diri sendiri dan ibu yang sudah lanjut usia?








Jadi dalam upaya mengalihkan pikiran mumet yang konon bisa menurunkan daya tahan tubuh, saya beralih ke makan. Nyaris tiap hari saya iseng bikin kopi dalgona yang kandungan kalori sama gulanya itu luar biasa sekali menurut para ahli gizi. Padahal sebenarnya saya gak doyan sama yang namanya kopi. Jadi saya kepikiran bagaimana kalau dengan adonan yang sama tapi pakai coklat?

Sayangnya setelah beberapa kali percobaan, saya harus mengakui tekstur kopi dan coklat itu beda buanget ya man teman... Terkecuali saya mau ribet menggunakan bahan-bahan lain seperti pengembang kue, whipped cream, atau semacamnya demi tampilan kece. Karena saya murni hanya menggunakan bubuk coklat dan gula merah, maka tampilan yang saya dapatkan…sama sekali gak kece. Boro-boro mengapung di atas untuk difoto yes? Yang ada bubuk coklat yang sudah diaduk dengan susah payah itu tenggelam dengan sukses ke dasar gelas. Pelipur laranya adalah, rasanya enak! 



Jadi saya baru tahu mengapa dulu-dulu kalau bikin susu coklat rasanya bleh… Ternyata mesti setengah mati diaduk dulu dan barulah dicampur ke susu cair. Terserah mau full cream atau non fat, hasilnya sama saja. Tetap tenggelam tapi rasa tidak mengecewakan. 

Terkadang saya hanya membuat adukan bubuk coklat dan gula merah secukupnya… lalu dijilat dengan jari jemari… Atau saya gunakan untuk dimakan bareng dengan makanan sehat yang saya dapatkan dari mengikuti giveaway. 





Memang tidak membuat masalah saya berkurang ; malah mungkin bertambah... Saya bisa terancam kegemukan, diabetes, depresi dan sederetan penyakit lainnya. Tapi setidaknya untuk beberapa saat hanya ada saya dan coklat dan gula aren… 

Rabu, 08 April 2020

#Dirumahaja Bikin Kopi Dalgona


Jadi setelah saya ngomel-ngomel soal mereka yang nyinyir kepada yang membuat dalgona coffee, sekarang saya mau post kegagalan saat pertama kali bikin. Maklum lah ya, selama ini tahunya duduk manis, pegang hape, telepon babang ojol dan menunggu minuman dikirimkan. Atau nongki bareng teman dan memilih mau minum yang mana. Saya, yang memang gak doyan masak dan gak paham mengenai seluk beluk bikin kopi, taunya minta yang ada art latte buat difoto…jelas gak heran sampai gagal empat kali pas pertama kali bikin.

Senin, 06 April 2020

#DIRUMAHAJA Mencoba Dalgona Coffee


Sejak pandemik Corona mulai menyebar di Indonesia, kantor tempat saya bekerja mulai memberlakukan Work From Home untuk mencegah penyebaran virus tersebut. Tahu sendiri kan lingkungan kantor yang sempit dan sirkulasi udaranya ya balik ke situ lagi situ lagi. Kalau ada satu yang pilek, sebelum ada yang ketularan, pilek itu tidak akan meninggalkan orang yang pertama sakit. So, jika awalnya saya disibukkan sama mama dengan pekerjaan di rumah, memasuki minggu kedua saya mulai mati gaya. Dan mendadak perhatian saya tertuju pada timeline yang ramai dengan Dalgona Coffee.

Ria's Been Here

Ria Tumimomor’s Travel Map

Ria Tumimomor has been to: France, Germany, Indonesia, Italy, Netherlands, Singapore, South Korea, Switzerland.
Get your own travel map from Matador Network.