Blog berisi curhatan si lajang

Senin, 19 Juni 2017

#jalanjalanbabel Part 6 Temple of Kwan-Im Goddess Belitung

Cloud upon Goddess Kwan-Im temple in Belitung


The weather was gloomy when we arrived at Kwan-Im temple, the biggest and the oldest temple here in the province of Belitung. I read that this temple was first found in the year 1747. To enter this temple, you have to climb 86 stairs. I am pretty sure you will be able to climb all stairs up to the top. There are three places of prayer here: Shimunyo, Sitiyamuni, and Kon Im. Red is the dominated color here in this temple. Many people from around Indonesia and abroad visited this temple, especially during the Chinese New Year

Kamis, 15 Juni 2017

#jalanjalanbabel part 5 Day 1

Pemandangan dari jendela pesawat

Akhirnya acara jalan-jalan ke Bangka dan Belitung terlaksana pada tanggal 10 Mei lalu. Saya akan membaginya dalam beberapa bagian (biasa gak mau rugi) postingan. Kali ini sebagian cerita pada hari pertama keberangkatan kami ke Belitung.

Mengapa ke Belitung dulu dan bukannya Bangka? Hal ini dikarenakan jadwal penerbangan dari Belitung menuju Jakarta atau ke tujuan lainnya terbatas jumlahnya. Atasan saya awalnya mengusulkan untuk pulang ke Jakarta hari Minggu pagi. Tapi ya wadoh, Senin kan sudah langsung masuk lagi dan maunya ada 1 hari istirahat di rumah. Dan karena jadwal penerbangan dari Bangka lebih banyak pilihan, akhirnya Bangka menjadi tujuan akhir.

Rabu, 14 Juni 2017

PESERTA #GIVEAWAYLEBARAN

Siapakah pemenang #lebaranwithbeda ? 

Teman-teman semuanya, terima kasih telah bersedia mengikuti #giveawaylebaran kolaborasi saya dengan Beda. Berikut adalah nama para peserta yang niat nih untuk #lebaranwithbeda dan jika masih ada yang belum tertera di sini monggo kasih tahu saya ya :


1. Leny Wijayanti
Ini niat banget yah mengikuti lomba :) Sampai panjaaaang banget dan tiga kali posting. Thanks for your enthusiasm.




Selasa, 30 Mei 2017

#jalanjalanbabel part 4 BW SUITE BELITUNG

Cookies dari BW SUITE BELITUNG
Serunya jalan-jalan outing kantor adalah kami dipastikan untuk menginap di hotel; yang kasarnya kalau saya disuruh patungan bareng sama teman pun pasti berpikir dulu. Banyak pertimbangan, banyak pemikiran, banyak perenungan, ujung-ujungnya ya pasti cari losmen. But anyway, di Belitung kami menginap di BW Suite Belitung. Hotel ini dulunya dimiliki jaringan Aston tapi sekarang sudah ada pemilik barunya. Namanya yang menjadi singkatan BW tersebut; maaf saya juga tidak tahu sebenarnya nama yang punya itu bapak Bambang W atau Budiyono W. Lah, saya tadinya mengira malah BW itu singkatan dari baywatch (SOK TAHU). 

Jumat, 26 Mei 2017

#jalanjalanbabel part 3 BATIK CAP BANGKA

Batik cap khas Bangka


Hiyaaa, belum sempat merangkum cerita perjalanan selama di Bangka dan Belitung. Jadi saya posting yang satu ini saja deh terlebih dahulu.

Ketika hari terakhir di Bangka, Tria pemandu tur kami mengajak untuk singgah sebentar di tempat yang menjual batik khas Bangka. Sebenarnya saat itu saya sudah tidak berminat lagi karenaaa...pastinya budget saya sudah tidak ada lagi untuk belanja. Hahahha... Tapi, tentu saja kami tidak dibawa ke tempat pembuatan batik Bangka melainkan sudah ke outletnya. Jadi, kain batik khas Bangka ini bisa dicari di tempat penjualan oleh-oleh dan satu tempat yang namanya: Galeri Batik Destiani.

Ria's Been Here

Ria Tumimomor’s Travel Map

Ria Tumimomor has been to: France, Germany, Indonesia, Italy, Netherlands, Singapore, South Korea, Switzerland.
Get your own travel map from Matador Network.