Blog berisi curhatan si lajang

Jumat, 08 Januari 2016

Heavy Hanamasa

Hanamasa di FX

Tanggal 19 Desember 2015 lalu seorang teman yang baru saja mendapatkan hadiah voucher makan di Hanamasa mengajak saya makan di sana. Jadi tugas saya adalah mencari lokasi Hanamasa yang cocok untuk kami berdua.

Yang masuk kategori cocok adalah

1. Mencari tempatnya gak pake acara ribet.
Ini termasuk untuk urusan mencari tempat parkiran di mall. Dan mall-nya gak gede-gede amat yang bikin perut tambah kelaparan sebelum mendapatkan tempatnya

2. Restoran Hanamasa yang ramai
Emang ada restoran Hanamasa yang gak rame ya? Ya barangkali aja. Karena patokannya kalau ramai, berarti tempatnya asik buat nongkrong.

Kamis, 07 Januari 2016

Tips Memilih Restoran Untuk Menu Buffet


Setiap tahun baik menjelang Lebaran juga Natal dan Tahun Baru, kantor tempat saya bekerja mengadakan acara makan bersama.  Karena sebagian besar pegawai di kantor adalah para cowok yang masih dalam masa pertumbuhan alias semangat makan tinggi, maka jelas tipe makanannya harus yang all you can eat. Atau kalau di hotel istilahnya menu buffet. Begitu koreksi seorang staff hotel ketika saya menghubunginya dan menanyakan berapa harga menu all you can eat.   

Pekerjaan saya di kantor adalah sebagai admin yang antara lain bertugas (tugas favorit) untuk mencari restoran mana di hotel mana yang menyajikan menu buffet. Harus dipastikan menu tersebut termasuk minuman. Ya, beberapa restoran di hotel yang sudah saya bolak balik tanyakan tidak menyertakan minum dalam paket buffet mereka. Buat saya, tidak ada minum tidak terlalu masalah sebenarnya…  Karena…, ah sebaiknya saya bagi-bagi sedikit daftar pertanyaan yang harus saya lontarkan setiap kali tengah menanyakan menu buffet:

Berapa harganya?
Sudah pasti ini pertanyaan wajib pertama yang harus ditanyakan duong. Dan pastikan harga yang diinformasikan pada kita sebagai yang menanyakan adalah harga nett per orang.
Harga untuk sarapan, makan siang dan makan malam berbeda. Apalagi kalau makannya saat akhir pekan. Bakal lebih mahal lagi. Jadi tinggal terserah mau pilih yang mana.

Selasa, 05 Januari 2016

Masakan Mama Part 3

Sambel pertama bikinan sendiri
Percaya tidak percaya, saya dulu paling ogah sama makanan yang menggunakan sambal. Pedas sedikit saja rasa makanan itu, pasti saya langsung berhenti makan. Bahkan ketika mulai mengenal makanan cepat saji seperti KFC, saya masih malas menggunakan sambal botol. Pokoknya saya benar-benar ogah menyantap segala sesuatu yang rasanya pedas. Rasanya seperti ada yang menggigt di sekujur tubuh.

Lalu mama saya membuat masakan ikan gurame bakar yang dinikmati bersama sambal buatannya. Sejak saat itu saya tidak bisa makan jika tidak terasa pedas hingga ke level yang keterlaluan. Kayaknya kalau semua makanan tidak menggunakan sambal atau setidaknya dengan bumbu dabu-dabu, itu rasanya gak enak. Hingga akhirnya seorang teman yang memang pecinta kuliner menegur saya. Katanya, saya ini mau makan makanannya dengan cabe atau makan cabe pakai makanan? Dan kalau dipikir-pikir ya benar juga sih. Kalau akhirnya semua makanan itu saya tambahkan sambal, mana tahu lagi akan rasa aslinya? Setidaknya saya harus mencoba dulu rasa makanan tersebut tanpa menggunakan sambal. Nanti belakangan kalau saya rasa tanpa sambal itu kok rasanya sekarat ya…, baru deh ditambahkan.

Senin, 04 Januari 2016

Masakan Mama Part 2

Ikan Gurame

Saya paling doyan ikan gurame tapi jarang makan karena mahal yeee... Apalagi kalau makan di restoran bisa bikin gondok ketika bayar. Jadi, saat liburan Natal hingga Tahun Baru saya merayu mama untuk dimasakkan ikan gurame goreng. Dulu, duluuu ketika dia masih kuat masak ikan gurame biasanya ikan itu dibakar. Tapi karena prosesnya ribet, maka kami berdua (tepatnya mama yang memutuskan) memilih untuk menggoreng ikan tersebut. 

Jadilah pagi-pagi saya dan mama pergi ke pasar demi ikan gurame tersebut. Per kilogram seharga Rp. 50.000,- dan pas ditimbang...yeah! Pas 1 kg; atau mungkin yang jualan langganan mama saya ya gak jelas juga deh. Mama lalu meminta agar si penjual membersihkan sisiknya saja dan jangan sampai kulitnya rusak. Sekalian minta tolong untuk membersihkan bagian kepala. Untuk bagian perut mama saya hanya berpesan agar kalau ada telornya; jangan dikeluarkan. Slurp... lemak di bagian perut ikan gurame itu memang yang bikin menggugah selera juga.  

Jumat, 01 Januari 2016

New Year Resolution

What is the most people loves to do when the new year come?


Making another resolution :D

I think we just love having something new in our life... Just like me whenever I have new diary or empty book, i feel there are so much I am going to write there... New ideas emerging from my mind can not wait to be written in those new white empty pages... But wait when we have finally reached half of the diary... suddenly we lost interest and forgot all the things that we have promised in the early year...

Now..., again... I am trying to write...really write them (you know using pen or pencil) on a diary about things that I want to do for the whole year. Like really, really blogging and not going hiatus again for a long time. 

So, let us open new chapter in our life in the year 2016... Don't give up hope when we finally reach the middle of our diary... Keep on doing what we have planned and may all our plan can be done...

*perhaps my plan meeting Daniel Craig someday, one day can really happen? Tsssh....- Need to understand the difference between plan and dream*

Ria's Been Here

Ria Tumimomor’s Travel Map

Ria Tumimomor has been to: France, Germany, Indonesia, Italy, Netherlands, Singapore, South Korea, Switzerland.
Get your own travel map from Matador Network.