Blog berisi curhatan si lajang

Selasa, 22 September 2015

Coziness Caffè Milano


Sabtu siang tanggal 19 September saya diajak teman untuk makan cantik di Caffè Milano yang ternyata masih satu group dengan restoran Benedict : Union Group. Letaknya di dalam area Central Department Store - Grand Indonesia. Kalau saya (sok) memperhatikan, dari dua restoran dari Union Group ini dekorasinya pasti apik dan membuat saya sempat merasa...eh, lagi di luar negeri nih? *halah*





Seorang pria yang menjaga pintu masuk menyambut kami berdua dengan ramah. Kami tiba sekitar jam 2 siang dan pengunjung sudah ramai di dalam. Daripada lama-lama berbincang dengan greeters-nya yang rataaaaaaaaaa aja ekspresinya, kami setuju untuk duduk di luar. Yang saya suka dari Caffè Milano adalah walau kami duduk di luar (smoking area) tapi asap rokok dari pengunjung lain tidak terlalu mengganggu. Mungkin karena di luar jadi sirkulasi udaranya lebih baik. Yang membuat rada puyeng kalau mau foto makanan dan minumannya. Dengan duduk di luar, semua foto baik foto selfie beserta lengkap meja, piring, hidangan... semua menjadi kuning. Memang sih warna kuning seperti ini membuat saya kalau difoto jadi tambah kece (hilang fokus). 



Sebagai makanan pembuka yang merupakan complimentary dari mereka, kami mendapat roti yang bisa disantap bareng Olive Oil dan Balsamic Vinegar yang tersedia di meja.



Waiternya dengan ramah memberikan menu makanan dan mata saya langsung menatap nanar pada... Nutella Milkshake. Wah, ini harus dicoba. Tidak perlu menunggu lama, pesanan kami datang dan saya langsung tambah mupeng melihatnya.

Spaghetti Vongole IDR 120.000,-

Spaghetti with clam alias pasta sama kerang dengan bumbu white wine dan sepertinya juga dengan olive oil. Makannya tidak membuat saya eneg, daging kerangnya gurih dan light up my day banget. Totally recommended.

Liquine with veal ragout IDR 125.000,-

Nah, sementara pesenan teman saya adalah : Linguine with veal ragout yang sayangnya menurut kami berdua  dagingnya terlalu asam dan kurang pedas. Hah? Jadi makanan ini dibagi dua? Gak kok... Saya khan harus mencicipi sedikit supaya bisa kasih komentar. (ngeles)

Nutella Milkshake IDR 55.000,-
Teman saya memesan orange juice yang walau penampilannya kurang menyakinkan tapi rasanya fresh banget. Maaf kelupaan foto untuk yang minuman tersebut. Tapi saya tidak lupa foto yang satu ini yang membuat hati saya berbunga-bunga. Nutella milkshake seenak yang saya bayangkan. Kekurangannya hanya satu. Kurang banyak. 

Pesanan berikut kami pesan karena masih ingin nongkrong lebih lama. Jika kalian memutuskan untuk mengunjungi sendirian karena ingin memanfaatkan jaringan wifi, rekomen juga loh. Dan tidak perlu menanyakan password pada sang waiter. 




Minuman dengan es krim di gambar atas adalah : Affogato (IDR 35.000,-) ; rasa manis es krim pas dengan kopi. Jadi teman saya yang penggemar kopi tidak menyarankan saya minum yang satu ini. Karena kadar kopinya termasuk banyak dan bisa membuat saya melek seminggu (kidding). Jadi saya memesan Bluberry Yoghurt (IDR 55.000,-) yang bikin segar di cuaca panas seperti ini.



Harga makanan yang saya sebutkan belum termasuk pajak dan service. Tapi kalau mau memberikan tips tambahan jika waiter very helpful and friendly juga silahkan loh! Saya mau kembali lagi dan berharap perut masih muat untuk mencoba dessert. Dan sebaiknya bagi yang ingin mencoba makan di sini sebaiknya melakukan reservasi agar mendapat tempat di dalam. Tambahan: menurut review yang saya baca ternyata tempat ini juga menyajikan makanan non halal. Jadi sebaiknya sebelum memesan tidak ada salahnya bertanya pada waiter ya. 





Caffè Milano 
East Mall GF No. F&B 1
Grand Indonesia Shopping Town
Jl. MH. Thamrin No.1
(021) 235 80638

19 komentar:

  1. Iya ya..,semua mua kuning

    Nuttelanya boleh juga, apakah itu hot atau dingin
    Semua haarga di GI emang wow banget ya...duh dah lama banget ga mawn ke GI

    BalasHapus
    Balasan
    1. gak semua kokkkk... Tapi restoran yang termasuk Union Group ini emang harganya menguras dompet banget :D

      Hapus
  2. aku langsung browsing ttg balsamic oil krn baru denger, heheh
    rasanya macem cuka gitu kah mba??

    BalasHapus
    Balasan
    1. betul... rasanya agak asam... Kl tertarik, nih ada situs resep2 dgn balsamic oil ya http://weolive.com/recipes/

      Hapus
  3. blueberry yoghurtnya menggoda ya, pingin nyoba :)

    BalasHapus
  4. Ria, itu balsamic vinegar bukan balsamic oil. we love putting those stuff inside italian sandwiches ;)

    wah entrees nya murmer cuma $9-10ish...*kaburrrrr*

    BalasHapus
    Balasan
    1. Okeeeh, akan aku edit ya... Makasih buat info-nya ^_^... BTW, bukannya harga2 di "sono" jg kurang lebih segini? heheheheh

      Hapus
    2. Well kalo di resto2 yang campur aduk (maksudnya diner2 yang maksa bikin makanan Itali) sih ya sekitar $10-12 sih dapet tapi kalau yang authentic Italian entah old school type atau yang udah fine dining sih minimal $15 ish keatas. yang paling murmer ya kalo pesen ravioli, spaghetti meatballs atau spaghetti cacio e pepe. kalau macem linguine vongole, shrimp scampi, veal parmesan ya sekitar $17ish. haha. :D

      Hapus
    3. abis baca jawaban elo gue langsung *glek, glek, glek, glek....*

      Hapus
  5. penasaran makan roti yang disantap bareng Olive Oil dan Balsamic Vinegar itu mba
    mupeng

    BalasHapus

Thank you for reading and comments.
Comments will be screened first.

Ria's Been Here

Ria Tumimomor’s Travel Map

Ria Tumimomor has been to: France, Germany, Indonesia, Italy, Netherlands, Singapore, South Korea, Switzerland.
Get your own travel map from Matador Network.