Blog berisi curhatan si lajang

Rabu, 28 September 2016

Lajang (Kalau Bisa) Tidak Boleh Sakit

Apa yang sering jadi topic pembicaraan cewek usia 40-an yang masih melajang seperti saya dan teman-teman? Nooo, salah besar kalau kalian mengira kami masih membicarakan soal jodoh. Topik tersebut kalah rating-nya dibandingkan dengan membicarakan masalah kesehatan.

Karena kebanyakan dari kami sudah mulai tinggal sendiri, maka kesehatan jadi faktor penting. Lah, kalau sakit kan ribet. Mesti ke dokter sendiri, ke rumah sakit sendiri, di rumah sakit sendiri kalau misalnya harus rawat inap, di rumah sendirian mengurus diri and so on. Jadi sebisa mungkin dihindari deh sama yang namanya sakit. Tapi namanya juga manusia, ya terkadang kondisi tubuh bisa drop.  Terutama kalau cuaca sedang tidak bersahabat seperti akhir-akhir ini. Sebentar panasnya poll tapi mendadak di sore atau malam hari hujan badai.  

Terus bedanya cara si lajang dan para mami papi menjaga kesehatan itu apa? Dan apa yang harus dilakukan saat pemulihan stamina tubuh setelah sakit? Gak ada bedanya, kecuali apa-apa kami lakukan sendiri. Hehehehe… 


Lalu caranya bagaimana?

Olahraga
Cara paling murah dan bisa dilakukan sendiri. Jreng. Kalau sudah sakit ya sudah telat atuh. Ah, siapa bilang? Olahraga jelas sebaiknya dilakukan setiap hari untuk menjaga kesehatan. Cari di internet, ada banyak olahraga yang tidak perlu waktu terlalu banyak. Namun jika rutin dilakukan, mudah-mudahan bisa membantu untuk meningkatkan daya tahan tubuh. Jangan bilang kalau lari-lari menguber busway atau angkot itu termasuk olahraga. Kita toh tidak melakukannya nonstop selama beberapa menit tiap hari.
Saat masa pemulihan, bukan berarti menjadi kesempatan untuk bermalas-malasan di rumah dengan tidak mengerjakan apapun. Olahraga yang ringan-ringan saja, seperti jalan kaki (bukan di mall ya para shopping sisters), plank dan juga termasuk stretching


Istirahat cukup
Tadi disuruh olahraga, sekarang istirahat. Nasehatnya kontradiksi. Jadi begini ya bapak, ibu, sodara, sodari. Seperti yang tadi sudah dibilang, olahraganya itu yang ringan-ringan saja. Saya pernah nih saat keluar dari rumah sakit setelah 3 hari dirawat pas jalan tuh kepalanya saya puyeng. Jelas saya masih perlu istirahat yang cukup tapi bukan berarti saya mestinya berbaring terus. 
Jadi yang biasa lari-lari nguber angkot mungkin agak dikurangin sedikit. Daripada pas keren-keren nguber tahu-tahu dunia gelap. Eh, ternyata sudah roboh dan diangkut ke posko kan jadi merepotkan orang. 
Sisi positif, anggap saja istirahat dari rutinitas sehari-hari yang menguras tenaga dan pikiran. 



Makan dan Minum
Saat sakit, pasti sel-sel dalam tubuh kita banyak yang rusak. Jadi tubuh akan membutuhkan nutrisi untuk reparasi sel-sel yang rusak tersebut. Makanya tubuh jadi sering merasa lapar, karena tubuh tengah memperbaiki sel-sel yang rusak.
Pengalaman saya terkait hal ini ketika awal tahun 2013 saya terpeleset di rumah dan kepala saya mendapat 12 jahitan. Iya, ini termasuk sakit yang tidak bisa diantisipasi dengan olahraga sepertinya. 
Saat masa pemulihan saya sering merasa lapar dan kesempatan dong. Pagi saya makan burger, baru lewat tiga jam saya makan lagi bakmi baso. Dan timbangan saya aman damai saja. Tapi saya tidak melakukan terus menerus karena khawatir nanti bagian pencernaan bekerja terlalu keras. Bisa-bisa malah muncul penyakit lain kalau terlalu rakus.
Intinya, wajar kalau merasa lapar tapi konsumsilah makanan yang sehat. Food combining akan lebih bagus lagi. Dan jangan lupa rajin minum air putih, sesuai yang dianjurkan.



Konsultasi sama dokter
Wajib, apalagi kalau sampai masuk rumah sakit. Tanya pantangannya apa, makanan yang boleh dimakan apa saja? Tentunya ini termasuk dengan obat dan vitamin, terkait dengan pemulihan kesehatan. Biarpun untuk pemulihan kesehatan, obat dan vitamin tetap ada aturannya. Yang mesti dikonsumsi sekali sehari jangan ditambahin sendiri jadi dua kali atau malah dikurangi biar irit. 



Lalu bagaimana dengan vitamin? Vitamin diresepkan oleh dokter agar meningkatkan daya tubuh yang turun karena kekurangan mineral. Plus vitamin ini untuk membantu tubuh kita jika kekurangan asupan nutrisi dan mineral dari makanan sehari-hari. Tapi vitamin khan ada banyak ya? Ada vitamin A, vitamin B, belum lagi yang namanya Kalsium. Terus semuanya harus diminum satu-satu begitu? Minumnya setelah makan atau setelah makan?

Tenang, khan ada yang namanya multivitamin antara lain Theragran-M produksi dari PT Taisho Pharmaceutical Indonesia Tbk. Vitamin yang bagus untuk mempercepat masa penyembuhan. Komposisi vitamin bisa dilihat di kemasannya ini. Lihat juga peringatan kalau vitamin ini tergolong obat keras dan harus mengikuti anjuran pemakaian.






Sebenarnya rada gak mudeng ya kalau hanya membaca begitu saja... Coba kita cek satu-satu, kandungan dari Theragran-M yang bisa jadi gagal diserap oleh tubuh lewat makanan sehari-hari. Saya rangkum dan mengutip dari sumber yang saya baca di sini sebagai berikut:

Vitamin A
Sumber Vitamin A antara lain dari: bayam, wortel, labu, buah mangga, pepaya, serta beberapa produk hewani seperti susu hewani, daging (hati), fish liver oils, kuning telur, maupun produk turunan susu lainnya.
Fungsi yang paling diingat dari vitamin A adalah: untuk sistem penglihatan. Ternyata vitamin A juga menjaga fungsi normal sistem pertumbuhan dan perkembangan sel dan organ tubuh, memelihara sistem reproduksi, serta menjaga daya tahan tubuh.


Vitamin D
Sumber Vitamin D antara lain adalah:  minyak ikan, ikan berlemak, hati sapi, keju, kuning telur, dan jamur tertentu.
Fungsi vitamin D : mengembalikan kadar kalsium dan f0sfat tubuh ke level normal, serta menjaga kesehatan tulang dan gigi.


Vitamin B
Vitamin B1 (Thiamin) 
Gejala kekurangan Vit B1 yang paling umum adalah penyakit beri-beri maupun gangguan sistem saraf.

Vitamin B2 (Riboflavin)
Kekurangan Vitamin B2 berupa sakit tenggorokan, edema pada faring, keilosis, lesi pada sudut bibir, mulut maupun lidah, serta kondisi dermatitis.

Vitamin B3 (Niacinamide)
Kondisi kekurangan Vitamin B3 (Niacinamide) ditandai dengan 3D yakni Dermatitis, Dementia dan Diare.

Vitamin B5 (Pantothenate)
Gejala utama kekurangan vitamin B5 adalah sindrom kaki terbakar (mati rasa), nyeri berkepanjangan, mood yang tidak stabil, insomnia, anemia, anoreksia, konstipasi, muntah, kontraksi otot dan kulit yang tidak normal (termasuk manifestasi jerawat).

Vitamin B6 (Pyridoxine)
Kekurangan vitamin B6 ditandai dengan gangguan sistem imunitas tubuh serta kelelahan.

Vitamin B12 (Cyanocobalamin)
Vitamin ini sumbernya dari susu sapi, keju, daging, telur, serta produk hewani lainnya, sehingga para vegan (penganut pola makan vegetarian) memiliki faktor resiko besar mengalami defisiensi Vitamin B12 yang cenderung menimbulkan anemia dan proses degenerasi spinal.




Vitamin C
Sumber Vitamin C didapat dari: jeruk, kiwi, mangga, pepaya, strawberry, semangka, tomat, dan cherry, brokoli, kacang panjang, jamur, lada serta kentang.

Vitamin C penting perannya dalam proses metabolisme tubuh, meningkatkan penyerapan zat besi, anti-oksidan yang mampu menangkal radikal bebas serta meningkatkan daya tahan tubuh dari serangan berbagai penyakit. Vitamin C juga membantu pertumbuhan dan pemulihan tubuh.


Vitamin E
Berperan juga sebagai anti oksidan dari serangan radikal bebas. Vitamin E terkandung pada buah-buahan, susu, mentega, telur, sayur-sayuran, terutama kecambah, minyak biji gandum, minyak kedelai, selada, kacang-kacangan, pisang dan strawberry. Kekurangan Vitamin E ditandai dengan kerusakan pada sistem saraf dan otot.


Yang tidak kalah penting adalah adanya kandungan berikut:

Magnesium
Terdapat pada sayuran hijau, kacang-kacangan, buncis, ikan, serta rempah. Mineral ini berperan dalam proses mineralisasi tulang, metabolisme tubuh dan bermanfaat untuk meningkatkan daya tahan tubuh seseorang terhadap serangan berbagai penyakit. P


Zinc
Merupakan mineral yang penting perannya dalam sistem kekebalan tubuh, Zinc ini yang bisa membantu cepatnya penyembuhan luka serta membantu regulasi sel tubuh maupun sistem saraf.

Zat Besi 
Berperan dalam membawa oksigen ke seluruh organ tubuh sehingga berperan dalam pembentukan energi didalam sel tubuh serta pembuatan hemoglobin (darah). 
Zat besi banyak terdapat pada: daging merah, buah kering, roti, sereal, sayuran berdaun hijau (bayam, kubis, lobak, kentang, kacang polong, dan kembang kol).

Tembaga 
Berperan dalam proses metabolisme, menjaga kesehatan kardiovaskular, tulang, saraf otot, dan pembuluh darah, serta penyerapan zat besi. 
Kekurangan tembaga dapat menyebabkan osteoporosis, nyeri sendi, anemia, masalah pada kulit dan rambut serta menurunnya kekebalan tubuh. Tembaga dapat ditemukan pada jamur, tiram, alpukat, serta tempe.

Mangan 
Juga merupakan zat antioksidan kuat yang mampu mengeluarkan radikal bebas dari dalam tubuh, menjaga kesehatan tulang, membantu penyerapan vitamin dan membantu fungsi hati. 
Mangan terdapat pada makanan seperti: bayam, oatmeal, nanas, beras merah, strawberry, lada hitam, kacang-kacangan, bawang putih, kentang, anggur, dan tomat. Kekurangan mineral Mangan dapat menyebabkan osteoporosis, terkena epilepsi, rambut dan kuku menjadi rapuh serta dermatitis.

Iodium 
Adalah komponen penting pada hormon tiroid yang berperan dalam regulasi pertumbuhan serta aktivitas sel Iodium dan bersumber dari rumput laut, hasil laut (ikan, cangkang ikan), daging, susu, telur, cereal, buah serta sayuran. Kekurangan Iodium dapat terjadi pada semua kelompok usia dan dapat menyebabkan pembesaran kalenjar tiroid, memicu hipotiroid, gangguan fungsi mental, serta penghambatan pertumbuhan fisik. Kekurangan iodium pada masa kehamilan dapat memicu keguguran dan cacat bawaan. 



Nah, ini hanya ringkasan yang saya buat dari sumber tentang Theragran-M. Tapi membaca lengkap di sana ternyata penyakit yang timbul akibat kekurangan vitamin dan mineral di atas ternyata seram juga ya. 

Nah, bagi teman-teman yang dalam masa pemulihan jangan lupa untuk konsultasikan pada dokter mengenai obat dan vitamin yang boleh dikonsumsi. Dan apakah konsumsi vitamin boleh diteruskan setelah sembuh atau bagaimana sebaiknya. Bukankah vitamin untuk mengembalikan daya tahan tubuh setelah sakit juga khan? Karena pada prinsipnya, mau lajang ataupun sudah berkeluarga tidak ada yang ingin jatuh sakit. Sudah tidak bisa kemana-mana, pekerjaan jadi terganggu, kegiatan sehari-hari juga sulit dilakukan. Sakit itu membuat semuanya jadi tidak nyaman. Jadi, yuk mari kita mengobah pola makan dan lebih sering berolahraga. 

Semoga kita semua dikaruniai kesehatan selalu ya. Amin.

Tulisan ini diikutsertakan dalam lomba bersama Blogger Perempuan dan Taisho

20 komentar:

  1. Theragran byk bgt vitaminnya yah
    Menurutku bkn hanya lajang, tapi siapapun yg tinggal sendiri seolah dilarang sakit. Aku dl pernah hahaha

    BalasHapus
  2. yg mamak2 juga jg sakit mbak, ntar sapa yg ngurus anak...hehehe, eh intinya sih sakit buat siapun gak enak banget, setuju banget kita harus menjaga kesehatan...

    BalasHapus
  3. Kesehatan itu memang penting ya mbak, salah satunya dengan konsumsi vitamin theragran-M ini.

    BalasHapus
  4. Kesehatan mmg nikmat yang tiada tara, nggak salah kalau kita harus benar-benar jaga itu. Salah satunya, ya minum multivitamin seperti Theragran-M ini

    BalasHapus
  5. Aku mau bikin gini juga ah, versi "Emak anak dua dilarang sakit" Eeeaaa..
    Tapi iyalah, semua kita pasti sepakat kalau kesehatan itu penting banget. Sayangnya nggak semua mau investasi buat jaga kesehatannya, misal makan makanan sehat, rajin olahraga, istirahat cukup *ngomong depan kaca* :D

    BalasHapus
  6. Kesehatan itu penting. Apalagi musim hujan kek sekarang.

    Jangan sampe sakit ya ��

    BalasHapus
  7. Penghujung tahun, mulai musim ujan nih. Daya tahan tubuh harus dibantu pake suplemen tambahan selain olahraga. Belum lagi cuaca dingin, bikin mager x_x

    BalasHapus
  8. Betul Mbak, untuk usia 40-an memang masalah kesehatan yang sering dibicarakan. Apalagi di musim yang gak menentu seperti ini ya...

    BalasHapus
  9. Udah bukan soal faktor cuaca lagi ya mba, tp jg faktor u..

    BalasHapus
  10. Pertanyaan ini juga sama efeknya buat kita2 yang belum dikover asuransi mb ri ahhahaha
    #efek blom urus asuransi
    Wah jadi ini kek vitamin gitu ya

    BalasHapus
  11. Hahahha. Aku kira Mbak Ria bakalan kena kolesterol, habisnya makan daging oink mulu hahhaha..
    Bercanda..
    Jaga kesehata terus yah Mbak..
    Vitaminnya kayanya boleh nih XD

    BalasHapus
  12. Aduh, kalau bisa semua juga gak mau sakit mbak hehe
    Btw aKu juga minum suplemen itu dan emang lumayan abis kena flu bisa cepet baikan :)

    BalasHapus
  13. Sama mbaak, emak-emak juga gak boleh sakit. Ntar kepikiran segala macem. Anak belum makan lah, yang anter anak-anak siapa, dsb. Intinya kita semua gak boleh sakit, sehat-sehat terus dengan pola hidup sehat dan vitamin tentunya. Aku mau coba beneran nih vitaminnya, mulai kena flu soalnya.

    BalasHapus
  14. Betul! Emak-emak tidak boleh sakit. Yang sudah menjadi istri pun demikian. Solusinya menjaga pola hidup sehat. Ditambah multivitamin juga bagus. :) Good job buat share pengetahuannya. :)

    BalasHapus
  15. Paling bete kalau sakit. Begini salah begitu salah. Kudu ingat sakit saat sehat, agar termotivasi melakukan usaha optimal untuk tetap sehat, salah satunya dengan multivitamin. Cucok!

    BalasHapus
  16. ngga cuma lajang Mbaa.. seorang ibu juga ngga boleh sakit kan? waktu saya sakit 4 hari aja, semua berantakan, wkwkwk..
    untung pas kemarin hampir kena flu, langsung saya minum theragran-M ini, jadi flunya ngga jadi bersemayam di tubuhku.. (hihihi..bersemayam di tubuhku..bahasanyaaa..:D)

    BalasHapus
  17. Saya juga mulai mengkonsumsi Theragran-M untuk masa pemulihan. Jadi ibu juga gak boleh sakit. Bisa ribet urusannya hihihi

    BalasHapus
  18. emang praktis minum multivitamin ya mbak... hanya dengan satu butir bisa membantu memenuhi kebutuhan tubuh...praktis

    BalasHapus
  19. emang praktis minum multivitamin ya mbak... hanya dengan satu butir bisa membantu memenuhi kebutuhan tubuh...praktis

    BalasHapus
  20. Amin mbaa, sehat selalu yaa ^^ aku jg cocok.. good luck mba :)

    BalasHapus

Thank you for reading and comments.
Comments will be screened first.

Ria's Been Here

Ria Tumimomor’s Travel Map

Ria Tumimomor has been to: France, Germany, Indonesia, Italy, Netherlands, Singapore, South Korea, Switzerland.
Get your own travel map from Matador Network.