Blog berisi curhatan si lajang

Rabu, 28 November 2012

Event #postcardfiction di @kampungfiksi

Nebeng pengumuman aaah :)

Berhubung gue jadi pimp-pro untuk even #postcardfiction jadi mau mengumumkan ketentuan-ketentuannya disini juga.

Apa sih #postcardfiction itu? Dan kenapa dinamain #postcardfiction ?



Awalnya sih admin twitter Kampung Fiksi kepikiran untuk menyelenggarakan even ini dengan ketentuan peserta harus membuat karya fiksi di atas kartu pos betulan dan dikirim ke admin Kampung Fiksi. Tapi akhirnya diputuskan bersama bahwa karya fiksi dari even ini akan dimuat di blog milik masing-masing peserta.
Karena menulis di kartu pos tidak bisa banyak-banyak maka kami memutuskan harus ada batasan dari jumlah kata. Dan walaupun ini karya fiksi, harus ada temanya khan. Kami juga sudah menyiapkan tema untuk kisah fiksi di even #postcardfiction :)

Ketentuannya adalah:

1. Harus follow twitter @kampungfiksi dan @smartfrenworld

2. Lomba mengarang fiksi sejumlah 250-300 kata di blog masing-masing
Kenapa hanya sampai 300 kata? Karena kalau menulis beneran di kartu pos gak bisa banyak-banyak kan isinya? :)
Dan maaf banget bagi yang tidak atau belum punya blog, tidak bisa ikutan

3. Harus memasang banner Kampung Fiksi dan Smartfren yang akan disediakan nanti.selama bulan Desember 2012 sampai akhir January 2013
 
4. Periode lomba sepanjang bulan Desember 2012; ditutup tgl 31 Desember 2012 pukul 23.59

5. Periode penjurian sepanjang bulan January 2013 dan pemenang akan diumumkan tanggal 31 January 2013

6. Tema cerita mengambil dari iklan Smartfren: Celebration of Life

7. Maksimal 3 cerita dari setiap peserta di blog masing-masing

8. Peserta wajib menginformasikan link blog mereka pada admin Kampung Fiksi. Sebaiknya via email ke kampungfiksi at gmail dot com. 

Apa ada hadiahnya? Tentu ada dooong :) Tapi menunggu pengumuman berikutnya ya ^_^

Diumumkan juga di Kampung Fiksi.

2 komentar:

Thank you for reading and comments.
Comments will be screened first.

Ria's Been Here

Ria Tumimomor’s Travel Map

Ria Tumimomor has been to: France, Germany, Indonesia, Italy, Netherlands, Singapore, South Korea, Switzerland.
Get your own travel map from Matador Network.